Katakata.id – Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR kembali melaksanakan Agenda Ramadhan dengan mengusung tema Berkah Ramadhan Bersama Saka Wira Kartika serta Rapat Pleno dewan Saka, kegiatan ini dilaksanakan di Makodim 0313/KPR selama dua hari mulai dari Sabtu hingga Minggu, tanggal 23-24 Maret 2024.
Pamong Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR Kak Catur Abdiyanto mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan guna menyambung silaturahmi antar anggota.
“Mengingat kuantitas anggota terus bertambah tiap tahunnya, penting untuk diagendakan kegiatan tahunan ini agar sesama anggota saling mengenal apalagi dengan purna saka. Karena para anggota berasal dari berbagai Gugus Depan di wilayah kerja Kodim 0313/KPR tiap angkatannya, mulai dari usia peserta didik hingga yang sudah usia anggota dewasa. Agenda ini turut dihadiri pamong saka, pembina, dan kamabi saka diwakili pimsaka. Selain itu banyak rangkaian kegiatan dalam agenda ramadhan ini salah satunya rapat pleno yang diselenggarakan di hari minggu,” jelas kak Catur.
Pasi Ter selaku Pimsaka Wira Kartika Kodim 0313/KPR Kak Lettu Inf Dedi Amd diwakili Pembina saka Kak Koptu Dedi Hendri katakan Kodim 0313/KPR selalu memberi dukungan dalam setiap kegiatan Pramuka Saka Wira Kartika .
“Kodim 0313/KPR selalu menyuport kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan anggota saka. Terlihat dengan adanya kerjasama antara anggota TNI dan pramuka dibulan yang penuh berkah. Serta ini salah satu wujud kepedulian pramuka terhadap masyarakat sekitarnya,” ujar kak Dedi.
Ketua dewan saka Kak Delon Purnama menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan dimulai dengan menyiapkan makanan berbuka dan takjil di sanggar pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR. Lalu berbagi takjil di depan Makodim 0313/KPR jalan Jendral Sudirman.
“Kegiatan dimulai dari sabtu pagi dengan memasak makanan berbuka dan takjil bersama-sama di sanggar saka. Lalu kita membagikan takjil lebih kurang 100 makanan dan 100 minuman kepada masyarakat di depan kodim dibantu kakak-kakak TNI untuk pengamanan,” kata kak Delon.
Selanjutnya rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian tausiyah oleh Kak Catur Abdiyanto.
“Setelah berbagi takjil para anggota kembali ke sanggar. Sebelum melangsungkan buka bersama, terlebih dahulu kami mendengarkan santapan rohani ramadhan dari kak Catur Abdiyanto untuk mengisi waktu menjelang adzan magrib berkumandang. Setelah itu dilanjutkan dengan buka bersama dan solat magrib berjamaah di musola, setelah itu kembali ke sanggar untuk makan malam” terang kak Delon.
Kemudian kak Delon menyampaikan rangkaian kegiatan ibadah yang dilaksanakan di musola Kodim 0313/KPR.
“Setelah makan malam, anggota diarahkan ke musola kodim untuk melaksanakan ibadah solat isya, tarawih dan witir berjamaah yang di imami oleh Kak Doni Saputra. Selanjutnya penyampaian tausiyah oleh kak Catur Abdiyanto. Terakhir tadarus Al-Qur’an lalu anggota kembali lagi ke sanggar pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR untuk kegiatan malam keakraban, setelah itu anggota beristirahat” jelasnya.
Subuh menjelang, para anggota dibangunkan untuk kegiatan sahur bersama. Kak Putri Rahayu, pamong putri mengungkapkan bahwa ini yang membuat agenda Ramadhan sangat dinantikan.
“Berbuka, ibadah, hingga sahur bersama yang membuat Agenda Ramadhan selalu spesial dan dinanti-nantikan. Disini kekompakan dan kekeluargaan menjadi sangat terasa serta semakin mempererat silaturahmi apalagi dibulan suci yang penuh berkah ini,” ucap Kak Putri.
Usai sahur para anggota melaksanakan ishoma dan bersiap-siap untuk agenda selanjutnya. Kak Delon selaku ketua dewan saka yang dilantik pada bulan Februari lalu menyampaikan bahwa hari kedua merupakan agenda rapat pleno deawan Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR tahun 2024.
“Sidang atau rapat pleno dihadiri oleh dewan saka, anggota aktif dan dibimbing pamong saka Kak Catur Abdiyanto selaku penasehat sidang. Disini kita merancang dan merumuskan program kerja dan kegiatan-kegiatan didalamnya serta mekanisme yang kita terapkan dalam waktu satu tahun kedepan,” ujar Kak Delon.
Ia berharap kegiatan di Saka Wira Kartika dapat terselenggara dengan baik.
“Dengan ini diharapkan kegiatan-kegiatan di Saka Wira Kartika Kodim 0313/KPR terselenggara dengan sebaik mungkin sesuai dengan yang kita rencanakan,” tutup Kak Delon. (Rls/AW/SL)