Alasan Muhammadiyah Mengeluarkan Maklumat Soal Ramadhan Lebih Awal

Katakata.id – Muhammadiyah menyampaikan alasan Soal Ramadhan 1445 H/ 2024 M lebih dahulu diumumkan melalui maklumat. “Kami PP Muhammadiyah tidak mendahului siapapun jadi pengumuman dan maklumat ini hal yang lumrah terjadi pada setiap tahun,” kata Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dalam sebuah tayangan video dikutip, Jumat (1/3/2024).

Haedar mengatakan sebagaimana juga berbagai organisasi islam mengeluarkan bahkan negara itu mengeluarkan kalender baik kalender hijriah yang berisi tentu juga tanggal tanggal bulan dalam tahun hijriah yang ada irisannya dengan kegiatan kegiatan ritual ibadah.

“Atau mungkin juga kalender miladiyah yang juga terkait dengan tanggal yang menyangkut kegiatan publik baik di tingkat suatu negara bahkan di tingkat global,” katanya.

Haedar menegaskan bahwa maklumat merupakan hal yang normal terjadi.

“Jadi maklumat atau pengumuman Muhammadiyah ini maklumat yang normal terjadi dan dilakukan karena kami menggunakan metode hisab,” tegasnya.

Sumber: Video @bukupembaharu/Twitter

Related posts