Lebih Dari Sekadar Kata
CEO Keroncongantar, Ary Nugraha. (Foto: istimewa)

Ada Upaya Peretasan Terhadap Aplikasi Sistem Bisnis Keroncongantar, Begini Penjalasan CEO

Katakata.id – Salah satu aplikasi bisnis kuliner di Pekanbaru Keroncongantar diretas. aplikasi yang melayani pesanan kuliner ini mengalami serangan cyber pada Kamis (14/12/2022).

“Pagi ini ada upaya Kejahatan Cyber menggunakan botnet yang mau ngehack sistem bisnis kami di Keroncongantar,” kata CEO Keroncongantar, Ary Nugraha kepada wartawan.

“Untungnya Cyber Security kami gak gampang dibobol,” ujar Ary.

“Bahkan kami sampaikan kepada pihak yang ingin melakukan Phising bahwa niatnya sudah terbaca oleh Tim Teknologi kami,” ungkapnya.

Ary menegaskan, kami memberikan peringatan keras jangan coba-coba melakukan tindakan phising sebab dengan mudah kami lacak keberadaannya dan di forward kejaringan kami yang terkoneksi dengan tim Cyber Bareskrim Polri

“Harap Hati-hati dan waspada untuk para online shop,” tegasnya.

Ia juga mengimbau agar ini bisa menjadi pelajaran untuk para pelaku online shop lainnya.

“Ini juga merupakan modus penipuan baru,” tambahnya.

“Untungnya Tim IT kita langsung terbaca ada upaya peretasan ini,” pungkasnya. (Rasid Ahmad)

Print Friendly, PDF & Email

KataTerkait

Sepanjang 2021, Aplikasi Tiktok Paling Banyak Diunduh Masyarakat

rasid

Festival TIK ke-11 2022 Akan Digelar, Berikut Jadwal dan Temanya

rasid

Pertamina Bagikan Link Pendaftaran Beli BBM Pertalite dan Solar, Uji Coba Akan Dilakukan di 5 Provinsi ini

rasid