Lebih Dari Sekadar Kata
Air Sungai Meluap Rokan Hulu Dilanda Banjir, Sabtu (25/12/2021).[Foto/Istimewa]

Banjir di Pasir Pengaraian Mulai Surut, Ini Penjelasan BPBD Riau

Katakata.id – Bencana banjir bandang yang menerjang Kota Pasir Pengaraian, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) sejak Sabtu (25/12/2021) dini hari hari ini sudah mulai surut. Beberapa ruas jalan yang sebelumnya tidak bisa dilalui karena banjir kini mulai tidak bisa dilalui.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, M Edy Afrizal mengatakan, sebelumnya banjir telah merendam ribuan rumah dan sejumlah ruas jalan. Dimana banjir tersebut merupakan limpahan dari sungai Batang Lubuh.

“Untuk Kota Pasir Pengaraian, banjirnya sudah surut. Namun untuk Kecamatan Rambah, airnya sudah mulai naik,” kata Edy, Ahad (26/12/2021).

Dengan surutnya banjir di Pasir Pengaraian, kini akses angkutan kendaraan bermotor di ruas jalan Tuanku Tambusai jalur dua sudah bisa dilintasi, karena air Sungai Batang Lubuh sudah surut dan tidak lagi merendam ruas jalan tersebut. rumah-rumah penduduk.

Arus lalu lintas dari Jembatan Pasir Batang Lubuh Pasir Pengaraian menuju Kompleks Pemda Rohul sudah lancar seperti biasa, ujarnya.

Untuk membantu masyarakat yang terkena dampak banjir, pihaknya bersama Dinas Sosial Riau juga telah mengirimkan bantuan berupa personel dan bantuan lainnya. Bantuan juga diserahkan bersama DPRD Riau.

“Beberapa bantuan yang diberikan berupa mie instan, makanan siap saji, minyak goreng dan beberapa kebutuhan lainnya,” ujarnya.

Sumber: riau.go.id

Print Friendly, PDF & Email

KataTerkait

Speedboat Bertabrakan Dengan Kapal Pompong di Perairan Sungai Piring, 4 Orang Meninggal Dunia

rasid

Walhi Riau Minta Gubri Mengakselerasi Proses Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Adat

rasid

Pekanbaru Kembali Dilanda Banjir, Netizen: Kalau Udah gini, Warga Mau Ngadu Kemana?

rasid